
DUA
NARASUMBER INSPIRATIF WARNAI PEMBEKALAN WISUDA FTI PERIODE II 2025/2026
Yogyakarta, 20 November 2025 —
Fakultas Teknik Industri (FTI) sukses menyelenggarakan Pembekalan Wisuda
Periode II Tahun Akademik 2025/2026 pada Kamis (20/11). Kegiatan yang diikuti
oleh 103 calon wisudawan dan wisudawati ini menjadi bagian penting dalam
mempersiapkan mahasiswa menghadapi dunia profesional setelah kelulusan.
Acara pembekalan menghadirkan dua narasumber inspiratif dari bidang yang
berbeda, yaitu Aditya Kuskarismantoro, S.T., serta perwakilan dari perusahaan
Accenture, Maya Gita Andiani.
Sesi 1
Pada sesi pertama, Aditya Kuskarismantoro, S.T., membagikan perjalanan
kariernya yang berawal dari bangku kuliah di Program Studi Teknik Sipil dan
Perencanaan Universitas Negeri Yogyakarta. Meskipun memiliki latar belakang
teknik, ia memilih menekuni dunia Master of Ceremony dan penyiaran
radio setelah lulus. Ketertarikannya pada komunikasi efektif telah membawanya
menjadi penyiar pelajar sejak tahun 2005.
Sesi 2
Sesi kedua menghadirkan narasumber dari perusahaan multinasional Accenture,
Maya Gita Andiani, yang saat ini menjabat sebagai Technical Recruiter Senior
Analyst. Dalam pemaparannya, Maya memperkenalkan Accenture sebagai perusahaan
jasa profesional global yang menawarkan layanan konsultasi manajemen,
teknologi, operasi, serta strategi dan transformasi digital. Perusahaan
tersebut melayani klien di lebih dari 120 negara dan dikenal atas keahlian di
berbagai bidang, termasuk teknologi, cloud, dan keamanan.
Kegiatan pembekalan ini berlangsung dengan antusiasme tinggi, terlihat dari
interaksi aktif para peserta selama sesi diskusi. Beragam wawasan praktis yang
disampaikan narasumber memberikan gambaran nyata mengenai dunia kerja, sehingga
diharapkan dapat menjadi bekal konkrit bagi para calon wisudawan dalam
menyongsong langkah mereka berikutnya.
Dok : Pembekalan Wisuda Periode ke-2 2025/2026