TIM FTI UPNVY RAIH JUARA 2 DAN BEST PRESENTATION DALAM PRODUCT DESIGN COMPETITION DI USU

14-06-2023 


Tim Three Warriors dengan anggota Fitrah Japunk Lucky Anto (Teknik Industri’19), Syafira Widiyanti (Informatika’20), dan Agung Prayogi (Informatika’20) dalam bimbingan Ibu Ismianti, S.T, M.Sc meraih Juara dua (setara perak) dan Best Presentation dalam kompetisi 13thProduct Design Competition (PDC). Kompetisi ini diadakan pada Minggu, 21 Mei 2023 di Universitas Sumatra Utara.

PDC merupakan event tahunan yang diadakan oleh Laboratorium Sistem Produksi, Departemen Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Sumatera Utara. Pada tahun ini, 13thProduct Design Competition (PDC) mengusung tema “Aplicable Product Design of Medical Device to Support SDGs”. Diawali dengan National Conference Industrial Engineering (NCIE) pada Sabtu, 20 Mei 2023 dilanjutkan dengan Final kompetisi pada Minggu, 21 Mei 2023. Acara Final dihadiri oleh 10 kelompok dari berbagai universitas yang berasal dari seluruh Indonesia. Kompetisi ini diiikuti oleh berbagai tim dari perguruan tinggi di Indonesia, dilanjutkan babak penyisihan kemudian dipilih 10 tim yang berhasil masuk babak final.

Pada babak final UPNVY berhasil mengirimkan 2 tim. Dari kedua tim tersebut, tim three warriors berhasil menyabet Juara 2 dan best presentation. Juara 1 diraih oleh tim dari Universitas Indonesia dan Juara 3 diraih oleh tim dari Universitas Negeri Surabaya.

Prestasi Lainnya

  • IF Admin
  • | 21 Juni 2025

ARVIN DEMAS NARYAMA, HILDAN AFRIZAL PRIATAMA, ARJUNI RIZKY ALMA HARAHAP, ZADA WIRAYUDA SUGIARTO, AYU ALIZZA | INTERNATIONAL VIRTUAL COMPETITION OF CREATIVE & INNOVATIVE IDEA (IVCCIl) (2025)

have achieved a GOLD Medal with a title SAVIA (Smart Assistant for Visionary Financial Actions): Al Innovation for Individual and MSME Financial Management in Undergraduate Student Category

Lebih Lanjut

  • IF Admin
  • | 21 April 2025

VALERIA PAULINE Y | Peraih Berbagai Medali di Berbagai Kejuaraan Renang (2022)

VALERIA PAULINE Y adalah seorang mahasiswi sistem informasi yang mendapatkan berbagai Medali mulai dari perunggu hingga emas di berbagai kejuaraan renang

Lebih Lanjut

Informatika
Informatika UNPVY 2024 All rights reserved.

Fakultas Teknik Industri UPN "Veteran" Yogyakarta

Jl. Babarsari Jl. Tambak Bayan No.2, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, 55281

8.00 AM - 16:00PM